Berita Klasik Media 

Festival Gerhana Bulan Total 280718 di JIC

JAKARTA- Gerhana bulan total akan terjadi di Indonesia pada hari Sabtu, 28 Juli 2018. Dari siaran pers yang dikirim oleh Pakar Falakiyah Komunitas Falakiyah dan Sains Jakarta Islamic Centre (KFS-JIC), H. Harijanto,  gerhana bulan total akan terjadi mulai pukul 02.30 WIB sampai pukul 04.13 WIB jelang Subuh atau berlangsung selama 103 menit. Sedangkan dari penjelasan Kepala LAPAN, Prof. Dr. Thomas Djamaluddin,  bahwa gerhana bulan total tersebut diprediksi terjadi selama 107 menit, yang merupakan terlama dalam seratus tahun ini dan dapat dilihat dengan mata telanjang.

Bagi umat Islam, peristiwa gerhana bulan total bukan saja merupakan peristiwa astronomis, tetapi juga peristwa ibadah. Umat Islam dianjurkan untuk melaksanakan shalat sunah gerhana bulan (khusuf) dan mendengarkan khutbah gerhana.

Karenanya, Pusat Pengkajian dan Pengembangan Islam Jakarta (Jakarta Islamic Centre) akan mengadakan Festival Gerhana Bulan Total 280718 dengan beragam acara, yaitu: training motivasi, tabligh akbar, ceramah ilmiah tentang gerhana, observasi gerhana, lomba foto gerhana, shalat sunah gerhana bulan (khusuf) dan khutbah gerhana.

“Festival ini merupakan  syiar Islam. Untuk menunjukkan bahwa ilmu astronomi memiliki kaitan dengan ajaran Islam, dan dapat dirayakan dengan kegiatan-kegiatan yang menyenangkan dan sarat dengan edukasi,” ujar  Rina Uswatun Hasanah, selaku ketua panitia.

Festival Gerhana Bulan Total 280718 terbuka untuk umum dan akan dimulai pada pukul 00.00 WIB, Sabtu, 28 Juli 2018, bertempat di Ruang Ibadah Utama Masjid Jakarta Islamic Centre dan halamannya. Namun bagi para pelajar, bisa datang pada jam 20.00 WIB, hari Jumat, 27 Juli 2018 untuk dapat mengikuti pelatihan umum motivasi dari motivator pelajar, M. Arif Syukur,  sebagai kegiatan pra pembukaan, khususnya untuk para pelajar. *** (RZK)

 

 

Related posts

Leave a Comment